NasionalJateng

Bandara Ahmad Yani Semarang Catat Peningkatan Penumpang Sebesar 10 Persen Pada Nataru 2023

inilahjateng.com (Semarang) – PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang mencatat ada kenaikan penumpang pada libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) dibanding libur Nataru tahun sebelumnya sebesar 10 persen.

General Manager Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang, Fajar Purwawidada memaparkan puncak arus mudik terjadi di Bandara Ahmad Yani yakni pada tanggal 22-23 Desember 2023 ada pada posisi 58 penerbangan dengan jumlah penumpang 7.500 orang.

Sementara puncak arus balik terjadi pada tanggal 1 Januari 2024 pada posisi 46 penerbangan dengan total 6.000 penumpang.

Bahkan oada libur Nataru kali ini terdapat tambahan 34 penerbangan (ekstra flight). Hal ini dikarenakan meningkatnya antusias masyarakat menggunakan jasa pesawat udara sehingga masing-masing maskapai menambahkan jumlah penerbangannya.

Baca Juga  LKPP Sosialisasikan Perpres Baru, Dorong Pengadaan Daerah Lebih Transparan dan Efisien

“Sampai penutupan Posko Nataru ini ada tambahan 34 ekstra flight. Peningkatan dari Nataru lalu ada peningkatan sebanyak 10 persen,” kata Fajar usai penutupan Posko Nataru di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang, Kamis (4/1/2024).

Fajar mengatakan selama tahun 2023 terjadi peningkatan jumlah penumpang di Bandara Ahmad Yani hingga 2,1 juta penumpang. Angka ini melebihi target yang dicanangkan yakni 1,8 juta penumpang.

“Jumlah penumpang tahun 2023 mengalami peningkatan 11 persen dari tahun 2022. Target 1,8 penumpang dan realisasi 2,1 kita penumpang,” bebernya.

Pada tahun 2024 ini, lanjutnya, pihaknya telah menyiapkan tambahan fasilitas seperti adanya project penambahan tanggul di air set untuk mengantisipasi banjir serta penambahan moda transportasi darat yang bekerjasama dengan mitra usaha lainnya.

Baca Juga  Menteri Imigrasi Dorong Pelayanan Lebih Prima di Kantor Baru Imigrasi Semarang

“Untuk penambahan flight rencananya ada dan tergantung dari rekan-rekan airlines untuk penambahan armadanya. Harapan kita bisa membuka penerbangan internasional selain penerbangan carter Semarang-Jeddah seperti tahun 2023,” paparnya. (LDY)

Back to top button