Jateng

BKPRMI Jateng Sembelih 7 Sapi, 2 Kambing dan 1 Domba

inilahjateng.com (Semarang) – Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Jawa Tengah kembali menyerahkan hewan kurban pada moment Idul Adha 1445 H.

Penyerahan hewan kurban secara simbolis dilakukan Ketua DPW BKPRMI Jateng, Dimas Ana Fadli, di Masjid Al Huda Puspanjolo, Masjid Darul Ulum Bojongsalaman Semarang dan beberapa titik penyerahan lainya, Minggu (16/6/2024).

“Pada Idul Kurban tahun ini, Insya Allah BKPRMI Jateng menyembelih 7 Sapi, 2 Kambing dan 1 Domba untuk berbagi,” ujar Dimas.

Menurut Dimas, selain di dua masjid tersebut, hewan kurban BKPRMI juga akan disebar di beberapa titik lainnya.

Lebih lanjut Dimas Ana Fadli mengatakan, hewan kurban yang dibagikan BKPRMI Jateng merupakan hasil kolaborasi dengan Yayasan Rumah Qur’an Ar Rohmah Semarang dan Para Donatur lainnya.

“Ini merupakan kolaborasi yang baik. Hasil kolaborasi ini kemudian oleh BKPRMI diserahkan ke beberapa Masjid untuk disalurkan kepada yang membutuhkan,” pungkas Dimas Ana Fadli.

Sementara itu Sekretaris BKPRMI Jateng, Sem Maulana Haryadinata menyampaikan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan upaya mempererat tali silaturahmi antara BKPRMI, Pemuda Remaja Masjid dan Ummat di Kota Semarang khususnya dan Jawa Tengah pada umumnya.

”Kami berharap dengan penyerahan hewan Qurban ini, dapat membantu masyarakat dalam merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H dengan lebih meriah dan penuh berkah. Kami juga ingin memperkuat hubungan antara BKPRMI dan Ummat, agar selalu terjalin komunikasi yang baik dan kerja sama yang harmonis,” ujar Sem Maulana.

Muhammad Sinu, selaku penerima hewan Qurban, memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada BKPRMI Jateng dan DPD BKPRMI Kota Semarang atas perhatian dan kontribusinya selama ini.

Menurutnya, bantuan ini sangat berarti bagi warga lingkungan Kelurahan Bojongsalaman, terutama dalam menyambut Hari Raya Idul Adha dengan penuh suka cita.

”Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pak Ketua Umum BKPRMI Jateng dan seluruh jajaran Pengurus BKPRMI atas kontribusi untuk ummat khususnya dalam pemberian hewan qurban ini. Semoga Allah SWT membalas kebaikan Bapak Ketum Dimas Ana Fadli dan seluruh Pengurus dengan pahala yang berlipat ganda. Kami juga berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi Organisasi Ummat lainnya di masa yang akan datang,” tutur Muhammad Sinu, DKM dan Remaja Masjid Darul Ulum. (RED)

Baca Juga  Jalankan Ibadah Haji, Mas Wawan Amalkan Konsep Wuqufiyah
Back to top button