Jateng

Diduga Konslet, Honda Civic Hangus Terbakar di SPBU Ngadirojo 

inilahjateng.com (Wonogiri) – Sebuah kendaraan roda empat dilalap si jago merah di SPBU Ngadirojo, Wonogiri, Selasa (23/4/2024).

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.40 WIB. Dua unit armada damkar langsung diterjunkan melakukan pemadaman.

Namun nahas, mobil jenis Honda Grand civic itu habis tinggal kerangka.

Kepala Satpol PP Wonogiri Joko Susilo mengatakan, identitas pengemudi mobil tersebut diketahui bernama Arvin. Arvin tercatat sebagai anggota Damkar Wonogiri. Dia

“Korban alami luka bakar dan saat ini dirawat di rumah sakit,” katanya.

Diduga api berasal dari korsleting kelistrikan pada mobil. Akibat dari kejadian ini, pemilik mobil mengalami kerugian mencapai Rp150 juta.

“Semula korban melakukan pengisian BBM di POM Bensin Ngadirojo, namun ketika berhenti di dekat mesin pompa pengisian terjadi konsleting di bagian kap mobil dan belum sempat melakukan proses pengisian BBM,” tandas Plt Kabid Damkar Satpol PP Wonogiri, Hery Indrastiyono. (DSV)

Baca Juga  Begini Proses Presiden Jokowi Jadi Saksi Nikah Ponakannya
Back to top button