JatengNewsGallery

FOTO: Presiden Jokowi Shalat Idul Adha di Simpanglima Semarang

inilahjateng.com (Semarang) – Presiden Joko Widodo melaksanakan Shalat Idul Adha 1445 H di Lapangan Simpanglima Semarang, Senin (17/6/2024). Sejumlah Pejabat mendampingi ibadah Shalat Idul Adha Kepala Negara, seperti Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono, Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, Pangdam IV Diponegoro Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Deddy Suryadi dan Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi.***

Ribuan orang jamaah dari wilayah Kota Semarang dan sekitarnya memenuhi kawasan Simpanglima Semarang untuk mengikuti shalat idul adha. Bertindak sebagai KH Zaenuri Ahmad Al Hafidz sebagai imam sholat idul adha dan sebagai khotib yakni Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy’ari.
Jokowi tiba sekitar pukul 06.05. Presiden mengenakan setelan kemeja putih, jas hitam, dan sarung berkelir cokelat lengkap dengan peci hitam.
Salah satu warga Adib mengaku antusias mengikuti shalat Idul Adha di Lapangan Simpanglima Semarang . Terlebih ia tahu kabar Presiden Jokowi juga menunaikan shalat disana.
Selesai shalat Idul Adha, Presiden Jokowi pun menyapa warga. Masyarakat pun antusias untuk berfoto bersama sekaligus bersalaman.
Dalam kesempatan tersebut, presiden juga menyerahkan hewan kurban sapi untuk Masjid Baiturrahman Semarang. Presiden berkurban seekor sapi seberat 1,250 kg untuk disembelih dan dagingnya dibagikan ke masyarakat. Presiden memberikan total 68 ekor sapi kurban untuk 38 provinsi di Indonesia dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

Shalat Idul Adha dilaksanakan pukul 06.30 WIB di Lapangan Simpang Lima Semarang, Presiden Jokowi melaksanakan shalat  dengan pengamanan dari Paspampres.

Shalat idul adha yang dilaksanakan Presiden di Lapangan Simpanglima Semarang, merupakan rangkaian dari kunjungan kerja di wilayah Jawa Tengah. Usai shalat id, Presiden dijadwalkan mengecek proyek tanggul laut yang terletak di Tambaklorok, di wilayah Semarang Utara.

 

 

 

Simak terus inilahjateng.com untuk mendapatkan informasi baru dan perkembangan beragam berita peristiwa menonjol di Jawa Tengah serta nusantara mulai politik, hukum, kriminal, ekonomi-bisnis, sosial-budaya, olah raga, kesehatan, pendidikan, pariwisata, hiburan (entertainment), hingga kearifan lokal (local wisdom) dan lainnya.        

Baca Juga  Teken PP Minerba, Jokowi Lebih Nurut ke Bahlil Ketimbang Luhut
Back to top button