Kahudi Pimpin Seleksi Pemain PSIS di Latihan Perdana

inilahjateng.com (Semarang) – Latihan perdana PSIS Semarang untuk menyambut musim Liga 2 digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, Senin (30/6/2025), sore.
Dalam sesi latihan ini, pelatih kepala Kahudi Wahyu langsung mengambil alih jalannya sesi latihan sekaligus melakukan seleksi pemain.
Sebanyak 36 pemain terlihat ambil bagian dalam latihan tersebut. Sesi ini tak hanya diikuti oleh penggawa lama PSIS, tetapi juga diwarnai oleh wajah-wajah baru yang tengah mencoba peruntungan untuk masuk skuad Laskar Mahesa Jenar.
Nama-nama seperti Rizky Darmawan, A. Madilesa, Ahmad Syihabuddin, dan Reiva Apriliansyah masih bertahan dan ikut ambil bagian dalam latihan.
Sementara beberapa pemain lama lainnya seperti Aqsha Saniskara, Farrel Arya, dan Eduardus yang pernah membela PSIS kembali terlihat di lapangan.
Adapun deretan pemain baru yang mengikuti seleksi kali ini antara lain Darrel Valentino (eks Malut United), M. Rafli Mursalim (eks Persiku Kudus), Safna Delpi (eks Persijap), dan Raka Okta (eks Persibo).
Kahudi menjelaskan dirinya memanfaatkan sepekan awal untuk melakukan seleksi, sebelum menentukan kerangka tim yang akan dipersiapkan menatap kompetisi.
“Sore ini saya anggap proses latihan dan seleksi ya. Ada pemain yang bertahan, ada yang saya undang, dan ada yang mencoba peruntungan. Supaya tidak hilang waktu, jadi saya anggap sekalian latihan. Target saya tanggal 6 ini sudah ada bayangan. Namun hari ini belum bisa dinilai karena mereka pasti butuh ada adaptasi, tapi ada gambaran lah,” ungkapnya.
Lebih dari sekadar sesi latihan, lanjutnya, Kahudi juga mengungkapkan momen emosionalnya saat kembali menginjakkan kaki di Stadion Jatidiri sebagai pelatih kepala PSIS.
“Jujur saya masuk ke sini merinding ya. Jadi ada rasa yang berbeda karena saya pernah berjuang di sini sebagai pemain. Dulu juga punya angan-angan ingin melatih PSIS, dan Alhamdulillah musim ini bisa kesampaian. Rasanya pasti berbeda dengan tim sebelumnya,” pungkasnya. (BDN)