NasionalJateng

Kasus Nihil, Pemkab Demak Tetap Gencarkan Sub PIN Polio

inilahjateng.com (Demak) – Pemerintah Kabupaten Demak turut melaksanakan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN), Sesuai dengan arahan Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Bupati Demak Eisti’anah menjelaskan bahwa Sub PIN Polio akan dilaksanakan dalam 2 putaran.

Putaran pertama dimulai pada 15 Januari 2024, sementara putaran kedua akan berlangsung pada Februari 2024 mendatang.

“Alhamdulillah kasus polio di Kabupaten Demak tidak ada, ini upaya preventif kita yaitu melakukan pemberian vaksin polio kepada anak usia 0-7 tahun di putaran pertama. Kemudian diputaran kedua akan dilaksanakan bulan Februari,” Kata bupati Eisti’anah, Selasa, (16/01/2024).

Pada kesempatan tersebut, Eisti mengungkapkan bahwa perlu adanya pemeriksaan lebih lanjut untuk anak usia 14 tahun yang mengalami kelumpuhan.

Baca Juga  Lawang Sewu Gelar Salat Idul Adha, Tapi Tak Ada Penyembelihan Kurban

“Alhamdulilah di Kabupaten Demak tidak ditemukan, tetapi setelah kita vaksin tentunya kita akan mengecek kembali di anak usia 14 tahun yang mengalami kelumpuhan nanti ada pemeriksaan Lokakarya Acute Flaccid Paralysis (AFP), nah itu menentukan apakah ini penyakit polio atau tidak,” pungkasnya. (hrw)

Back to top button