Lansia Hilang, Polisi Kerahkan Anjing Untuk Mencari

inilahjateng.com (Kudus) – Anjing pelacak dikerahkan Unit K9 Polres Kudus untuk membantu mencari seorang lansia yang hilang selama 10 hari terakhir.
Adalah Sudjatmi (69) warga Gang 17 Sawo Beru Kulon RT 03 RW 06 Desa Gondosari, Kecamatan Gebog.
Kapolres Kudus AKBP Ronni Bonic melalui Kapolsek Gebog, AKP Siswanto mengatakan, Polsek Gebog melaksanaan kegiatan pelacakan orang hilang di seputaran rumah korban, pada Kamis (13/2/2025).
‘’Kami meminta bantuan Unit K9 untuk mencari orang hilang, mulai di sekitar rumah Teguh Surahman selaku anak korban,’’ ungkapnya.
Pihaknya menjelaskan, dalam pencarian korban, anjing pelacak menciumi pakaian dan sekitar kamarnya.
Selanjunya menuju area sawah bengkok Desa Gondosari dan berputar-putar di tepi sungai turut desa setempat. Tetapi hasilnya masih nihil.
‘’Korban yang hilang saat ini belum ditemukan. Korban hilang terhitung sudah selama 10 hari dan jejak sudah tidak akurat,’’ kata Dia.
Menurut keterangan saksi, korban meninggalkan rumah anaknya sejak Senin, (3/2/2025) sekitar pukul 15.30 WIB, dengan mengenakan pakaian warna hijau dan hem kotak.
Sudjatmi sendiri mengalami stroke ringan sehingga sedikit sudah untuk berjalan.
Selain itu, korban juga sedikit pikun.(MKP)