NasionalHukum & Kriminal

Polisi Buka Posko Pengaduan Korban Dokter Cabul di Garut

inilahjateng.com (Garut) – Polisi mengungkap kasus pelecehan seksual oleh dokter kandungan berinisial MSF di Klinik Karya Harsa, Kabupaten Garut, Jawa Barat ternyata lebih dari satu orang.

Hal ini diketahui berdasarkan adanya laporan korban ke pihak kepolisian.

Kapolres Garut, AKBP Mochammad Fajar Gemilang mengatakan pihaknya hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap dokter MSF yang diduga melakukan pelecehan seksual terhadap pasien. Polisi juga membuka posko pengaduan bagi korban yang pernah dilecehkan dokter MSF saat praktik.

“Kita membuka posko pengaduan, Polres Garut, Polda Jabar juga. Kita membentuk tim khusus.” katanya, Rabu (16/4/2025).

Sementara itu Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Joko Prihatin mengaku telah menerima laporan dari korban pelecehan seksual dokter cabul MSF. Bahkan korban yang melapor ada dua orang, tapi bukan korban yang beredar di media sosial (medsos).

Baca Juga  Gelar Konvoi, 273 Anggota Gangster Diamankan

“Untuk korban yang ada di dalam video tersebut, kita masih cari untuk dimintai keterangan,” ujar Joko.

Sebelumnya, aksi pelecehan oleh dokter kandungan itu terjadi 27 Juni 2024 yang kemudian ramai di publik setelah tersebar melalui media sosial (medsos). Dalam video yang terekam dalam kamera pengawas atau CCTV itu memperlihatkan seorang dokter sedang memeriksa pasien dengan metode Ultrasonografi (USG).

Video tersebut tidak cukup jelas terkait dugaan arah pelecehannya, hanya menayangkan adanya pergerakan tangan dokter layaknya memeriksa pasien kandungan di area mendekati payudara pasien.

Namun sampai saat ini belum ada korban yang melaporkan secara resmi ke Polres Garut.

Meski begitu kepolisian tetap melakukan tindak lanjut untuk mengungkap kebenaran kasus dugaan pelecehan di tempat pelayanan kesehatan itu.

Back to top button