Arena

PSIS Semarang Resmi Berpisah dengan Pelatih Fisik Alberto Garcia

inilahjateng.com (Semarang) – Pasca hengkangnya Pelatih Kepala Gilbert Agius, perubahan kembali terjadi di jajaran kepelatihan PSIS Semarang.

Klub berjulukan Laskar Mahesa Jenar itu kini resmi berpisah dengan pelatih fisik mereka, Alberto Garcia, pada Selasa (6/5/2025).

Keputusan tersebut diambil setelah Alberto Garcia memutuskan untuk mengundurkan diri, meski masa kontraknya sejatinya baru akan berakhir pada penghujung musim Liga 1 2024/25.

Kepergian Garcia menambah daftar perubahan penting dalam tubuh tim Mahesa Jenar usai fase kompetisi yang penuh dinamika.

Mewakili manajemen, Direktur utama PT. Mahesa Jenar Semarang, Agung Buwono menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pelatih fisik asal Spanyol tersebut atas kontribusinya selama ini.

Selain itu, pihak klub juga memberikan apresiasi atas etos kerja dan profesionalisme yang telah ditunjukkan Alberto Garcia selama memperkuat tim di musim ini.

Baca Juga  USM Bawa Pulang Medali Perak dan Perunggu dari Atletik Pomprov

“Coach Alberto mengundurkan diri dan kami menghormati keputusan tersebut, atas dedikasinya selama ini, kami mengucapkan terima kasih dan semoga coach Alberto selalu diberi kesuksesan kedepannya,” ungkapnya. (BDN)

Back to top button