News

Ragunan Targetkan Pengunjung Capai 800 Ribu di Libur Lebaran Tahun Ini


Kepala Humas Taman Margasatwa Rabunan, Wahyudi Bambang menyatakan pihaknya telah menargetkan sebanyak 800 ribu pengunjung selama libur Lebaran 2024. Hal tersebut dilaksanakan mulai 11 hingga 21 April 2024.

“Kita menargetkan 10 hari dari tgl 11 sampai 21 itu 800 ribu,” kata Wahyudi di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat (12/4/2024).

Wahyudi menyebut bahwa target ini dilakukan melihat dari jumlah pengunjung libur lebaran tahun 2023 yang mencapai 706 ribu. Karenanya, dia optimis jika tahun ini pihaknya dapat mencapai target tersebut.

“Enggak ada salahnya kita melihat target tahun ini mudah-mudahan sampai 800 ribu (pengunjung),” ucapnya.

Sebelumnya, Kepala Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang mencatat sebanyak 69 ribu orang telah mengunjungi kebun binatang ternama di Jakarta ini. Namun, ia belum mengungkap jumlah para pengunjung yang sudah memadati Ragunan hari ini.

Baca Juga  Pemerintah Naikkan Harga Eceran Beras Medium dan Premium

“Kalau hari pertama kemarin tercatat 69 ribu, untuk hari ini data masih diproses,” kata Wahyudi di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat (12/4/2024).

Adapun, ia menyatakan jumlah pengunjung Taman Margasatwa Ragunan hari ini belum mencapai puncaknya. Ia memprediksi jika puncak pengunjung masih akan berlangsung beberapa hari ke depan.

“Hari ini juga belum mencapai puncaknya sih. Puncaknya kemungkinan tanggal 14 sampai 15 kebetulan itu hari terakhir libur,” ujarnya.  

Back to top button