JatengNews

Tragedi Pajero Tabrak Truk di Jalan Tol Sepulang Hajatan di Lampung

inilahjateng.com (Kendal) – Korban kecelakaan maut yang terjadi di jalan tol Semarang-Batang tepatnya di KM 405 desa Magelung Kecamatan Kaliwungu Selatan yang mengakibatkan empat orang tewas seketika masih satu keluarga, Sabtu (22/06/2024).

Kecelakaan yang terjadi ini melibatkan minibus Pajero dengan nomor polisi AG 1691 AV dengan truk yang sedang berhenti dipinggir jalan dengan nomor polisi W 8845 UQ.

“Kecelakaannya di KM 405 desa Magelung kecamatan Kaliwungu Selatan yang melibatkan minibus Pajero dengan nomor polisi AG 1691 AV dan truk dengan nomor polisi W 8845 UQ dan mengakibatkan 4 orang meninggal dunia. Semua korban yang meninggal dan luka-luka masih satu keluarga,” kata Kasat Lantas Polres Kendal, AKP Agus Pardiyono Marinus.

Untuk dua korban yang terluka masih menjalani perawatan di RSI Muhammadiyah Weleri dan dalam kondisi sadar.

Baca Juga  Diduga Rem Blong, Truk Box Muat Cairan Infus Kecelakaan di JLS Salatiga

“Dua orang korban terluka kondisinya sadar namun masih menjalani perawatan di RSI Muhammadiyah Weleri,” ujarnya.

Kasat Lantas menjelaskan kecelakaan berawal saat mobil Pajero yang ditumpangi 6 orang berjalan dari arah Barat atau Jakarta menuju ke timur Semarang menabrak bagian belakang truk trailer yang sedang berhenti dipinggir jalan.

“Mobil Pajero yang ditumpangi 6 orang melaju dari arah Jakarta menuju Semarang kemudian menabrak bagian belakang truk trailer yang sedang berhenti di pinggir jalan. Penyebabnya kecelakaan masih kami dalami dan lakukan penyelidikan,” jelasnya.

Agus menerangkan masih melakukan pemeriksaan terhadap sopir mobil Pajero, Fauzi, dan sopir truk trailer, Laras Fernando.

Truk dan mobil Pajero juga sudah dievakuasi petugas dari lokasi kejadian.

Baca Juga  Ambulans Bawa Pasien Terguling di Tol Ngawi

“Kedua sopir baik sopir mobil Pajero dan sopir truk masih kami periksa. Barang bukti truk dan mobilnya sudah kami evakuasi dari TKP,” terangnya.

Agus menambahkan korban kecelakaan yang masih satu keluarga tersebut melakukan perjalanan dari Lampung sehabis dari hajatan saudaranya dan hendak pulang menuju kabupaten Blitar.

“Seluruh penumpang mobil Pajero itu habis dari hajatan saudaranya yang di Lampung dan mau pulang ke kampung halamannya di Blitar,” tambahnya.

Sebelum kejadian, seluruh korban sempat beristirahat di Rest Area Pekalongan. Kemudian berganti sopir dan melanjutkan perjalanan.

“Semua korban ini sempat istrirahat di rest area wilayah Pekalongan dan kemudian berganti sopir. Lalu mereka melanjutkan perjalanan lagi hingga terjadinya kecelakaan,” paparnya.

Baca Juga  Gagal Nyalip, Pemotor di Semarang Tewas Terlindas Truk

Korban yang meninggal dunia yakni Anas Makrufi (31) warga Wonodadi Blitar, Sudarmajianto (49) warga Wonodadi Blitar, Imro’atus Sholikah (43) warga Wonodadi Blitas dan M Rizqi Mustofa(19) warga Wonodadi Blitar.

Sedangkan dua orang yang luka yakni Ali Mustofa (49) warga Blitar dan Fauzi Sulaiman (44) warga Wilangan Nganjuk.

“Semua korban warga Wonodadi, Blitar. Untuk yang meninggal atas nama Rizqi, Anas, Sudarmajianto dan Imro’atus,” paparnya.

Keempat jenazah masih disemayamkan di ruang pemusalaran jenasah RSI Muhammadiyah Kendal sementara dua korban luka mendapatkan perawatan intensif di IGD.

“Saat ini jenasah masih di ruang pemulasaran dan kami juga masih menunggu pihak keluarga,” pungkasnya. (REN)

Back to top button