Viral Dugaan Pelecehan oleh Seklur Semarang

inilahjateng.com (Semarang) – Kasus dugaan pelecehan seksual yang menyeret seorang sekretaris lurah (seklur) di Kota Semarang berbuntut panjang.
Dari informasi yang dihimpun, pria bernama lengkap Maulidya Noviandre atau Andre tersebut bekerja di bagian kesekretariatan salah satu kelurahan di Semarang Tengah, kini tidak hanya menjadi sorotan publik tetapi juga terancam batal naik jabatan.
Kasus ini mencuat ke publik setelah video pengakuan korban, seorang wanita 19 tahun bernama Uci, diunggah ke akun Instagram @dinaskegelapan_kotasemarang pada Minggu malam, (6/7/2025), lalu.
Dalam video itu, Uci membeberkan kronologi pelecehan yang dia alami setelah berkenalan dengan pelaku melalui aplikasi kencan Omi.
Uci mengaku diajak karaoke oleh Andre.
Namun, dalam perjalanan menuju tempat karaoke, ia mengaku mendapat perlakuan tidak senonoh di dalam mobil, yang kemudian berlanjut di ruang karaoke.
Bahkan saat ia mencoba menghindar, temannya justru menjadi korban berikutnya.
“Dia malah bentak-bentak, karena katanya dia udah ngasih semuanya ke aku. Padahal aku nggak minta, aku melarikan diri ke toilet. Dan akhirnya teman aku jadi korban selanjutnya,” ujar Uci dalam pengakuannya.
Menanggapi kasus tersebut, Camat Semarang Tengah Aniceto Magno Da Silva atau Amoy langsung memanggil Andre untuk klarifikasi.
Meskipun Andre membantah semua tuduhan, Amoy juga telah mempertemukan korban dan kakaknya untuk memberikan penjelasan langsung.
“Tadi Andre sudah saya panggil. Saya minta klarifikasi. Dia bilang tidak melakukan. Tapi karena ada pihak yang merasa keberatan, ya saya undang juga korban bersama kakaknya untuk klarifikasi,” ujarnya.
Amoy menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap bentuk pelecehan apa pun.
Ia menyampaikan permintaan maaf kepada korban atas tindakan bawahannya, sekaligus menyatakan akan memberi sanksi administratif kepada Andre.
“Sebagai pimpinan, saya jengkel. Tapi bagaimanapun, kepada pihak yang merasa menjadi korban saya minta maaf. Sekali lagi saya minta maaf atas kelakuan staf saya,” ucapnya. (BDN)