NasionalJateng

Viral Pengendara Bawa Sajam, Pelaku Sudah Ditangkap

inilahjateng.com (Semarang) – Polisi berhasil mengamankan seorang pelaku pembawa senjata tajam jenis clurit saat berkendara di Jalan Fly Over Jatingaleh pada Jum’at (22/3/2024), pagi.

Peristiwa tersebut sempat viral di media sosial, dimana dalam video yang direkam oleh pengendara mobil, dua pelaku itu berboncengan dengan mengayunkan celurit.

Selang beberapa waktu, terdapat postingan lagi, adanya video kedua pelaku mengalami kecelakaan di daerah Gunungpati dan ditolong oleh warga.

Katim Elang Utara, Polsek Semarang Utara, Aiptu Agus Supriyanto menjelaskan bahwa pelaku berhasil diamankan bersama Unit Resmob Polrestabes Semarang di rumahnya sekitar Jalan Petek,  pukul 12.00 WIB.

“Tadi motornya nabrak di Gunungpati, ditolong warga sana dan dianter ke rumah. Kemudian, bersama Resmob Polrestabes Semarang satu pelaku berhasil diamankan,” ungkapnya.

Baca Juga  Kasasi Harvey Moeis Ditolak MA,Tetap Jalani Penjara 20 Tahun

Lebih lanjut dirinya menuturkan bahwa pelaku bernama Ridwan (28) ini langsung dibawa ke Polrestabes Semarang guna pemeriksaan lebih lanjut.

“Untuk pelaku satunya, katanya mengalami patah tulang karena kecelakaan tadi. Ini lagi dicari,” katanya.

Berdasarkan pantauan, pelaku Ridwan diamankan dirumahnya beserta barang bukti motor yang sudah ringsek karena kecelakaan. Tak hanya itu, polisi juga mendapatkan satu buah celurit kecil.

Sementara, pelaku Ridwan mengaku membawa celurit itu untuk berjaga-jaga.

“Buat jaga-jaga saja,” katanya sebelum digelandang ke Polrestabes Semarang.

Saat ini, polisi juga masih melakukan penyelidikan terkait motif utama pelaku membawa celurit di Jalan tersebut. (bdn)

Back to top button